You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
17 Petugas Satpol PP Monitoring Penerapan KDM di Pasar Senen
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

17 Petugas Satpol PP Monitoring Penerapan KDM di Pasar Senen

Sebanyak 17 petugas Satpol PP melakukan sosialisasi dan monitoring kawasan dilarang merokok (KDM) di Blok III Pasar Senen, Kelurahan Senen, Jakarta Pusat.

Memantau perilaku pengunjung dan pemilik kios tidak merokok 

Selain melakukan edukasi kepada para pengunjung dan pemilik kios, petugas juga melakukan pemantauan pemasangan stiker KDM di lokasi tersebut.

Satpol PP Jakbar Terus Sosialisasikan Kawasan Dilarang Merokok

Kepala Satpol PP Kecamatan Senen, Aries Cahyadi mengatakan, dari total 17 personel yang dikerahkan, empat di antaranya merupakan petugas Satpol PP perempuan. Kegiatan monitoring yang dilakukan jajarannya bertujuan memastikan penerapan KDM telah diimplentaiskan.

"Jadi tidak hanya memantau perilaku pengunjung dan pemilik kios tidak merokok di KDM, kami juga cek apakah pengelola pasar sudah memasang stiker larangan," katanya, Selasa (11/6).

Diakui Aries, dari hasil pengawasan yang dilakukan tidak ditemui adanya pelaku pelanggaran di wilayah KDM Blok III Pasar Senen. Pihak pengelola pasar pun menurutnya telah mematuhi aturan untuk memasang stiker di lokasi-lokasi yang ditentukan.

Selain mengedukasi tentang rokok dan kesehatan, menurut Aries, dalam kegiatan ini pihaknya juga mengngatkan pengunjung dan pemilikkios bahwa merokok juga dapat memicu terjadinya kebakaran.  

"Kami sampaikan bahwa percikan api atau puntung dari rokok yang dibuang sembarang dalam gedung bisa memicu kebakaran. Karena di sana banyak barang mudah terbakar," tegasnya.

Salah seorang pengunjung pasar, Endang (34) mengaku, kondisi Pasar Senen saat ini sudah lebih teratur dan tidak lagi dipenuhi asap rokok sehingga lebih nyaman.

"Coba bayangkan di tengah ruangan sempit kita harus menghirup asap rokok. Sangat tidak nyaman dan bisa bikin sakit," ungkap warga Cililitan ini.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1709 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1634 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik